Doraemon dan Nobita, pasti pada tau kan?
Ini film favorit ane waktu SD, dan hebatnya sampai sekarang masih suka tayang di RCTI.
Ulas sedikit tentang film Doraemon ya. Cerita kartun karangan Fujiko F. Fujio dibuat sejak tahun 1969, ceritanya tentang seekor robot kucing bernama Doraemon diutus ke bumi abad 21 untuk bantu Nobita yang selalu buat ulah. Keduanya sangat akrab bahkan Si Doraemon sudah dianggap keluarga oleh Nobita.
"Doraemon vs Nobita"
Adakah yang salah dengan dua tokoh kartun ini?
Sebenarnya gak ada masalah antara Doraemon dan Nobita di dalam cerita. Judul itu diambil dari perbedaan antara Si Doraemon dan Nobita. Doraemon berperan sebagai problem solver, sedangkan Nobita sebagai problem maker. Sepakat..??
Nobita digambarkan selalu bikin masalah, ngeluh, penakut, irian, nilai ujiannya jelek, penuh harap dengan Shizuka. Sedangkan Doraemon selalu ada cara untuk mecahin masalah Nobita, robot penyabar dengan seribu ide (aneh memang, robot kok punya perasaan dan pikiran, tapi sah aja namanya juga kreativitas imajinasi). Dari kedua tokoh kartun ini mana yang lebih kamu suka? Hampir bisa ditebak jawabannya Doraemon, yah pasti karena sifatnya tadi.
Yok mulai sekarang kita belajar jadi "Doraemon", hidup penuh manfaat dengan segala potensi diri yang ada (kalo ada kelemahan di satu sisi itu sudah sunatullah).
SIAP..??!!!
I create video Doraemon Stopmotion. Please let's me watch http://edukidsstudio.com/when-doraemon-watching-tv-play-doh-stop-motion-cartoon/
BalasHapus